Otomotif

Makin Gagah dan Canggih, All New Hyundai Santa Fe Mulai dari Rp 600 Jutaan

TERBARU.LINK – PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) meluncurkan all-new Hyundai Santa Fe di Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (24/10/2024). Generasi terbaru Santa Fe hadir dalam dua pilihan mesin, yakni mesin bensin dan hybrid.

“Kami dengan bangga meluncurkan All New Hyundai Santa Fe sebagai mobil hybrid pertama kami di Indonesia. Ini merupakan langkah maju, sebab mobil ini merupakan D-SUV pertama yang diproduksi lokal,” terang Presiden Direktur PT HMID Ju Hun Lee saat peluncuran.

Model terbaru Santa Fe hadir dengan tampang yang sangat berbeda dibanding pendahulunya. Bahasa desain model terbaru ini jauh lebih gagah, bahkan sekilas menyerupai Hyundai Palisade.

Perawakannya sekarang lebih besar. Secara dimensi, Santa Fe terbaru menawarkan panjang 4.830 mm, lebar 1.900 mm, dan tinggi 1.720 mm, dengan wheel base 2.815 mm.

Menariknya, model terbaru ini tidak cuma menjanjikan kenyamanan di jalanan perkotaan, tetapi juga memiliki kemampuan di jalur off-road.

BACA JUGA : Kapan Samsung Rilis Ponsel Layar Tiga Seperti Huawei Mate XT?

“Dengan diperkenalkannya all-new Hyundai Santa Fe ini kami masuk ke segmen yang ditengah-tengah antara city dan off-road sehingga kami sebut sebagai adventure SUV,” ujar Chief Operating Officer HMID Fransiscus Soerjopranoto.

“Dan kami pastikan secara performance, power lebih besar daripada model diesel. Kemudian dari sisi dalam, luxurious dan kelengkapan serta teknologinya sudah mencerminkan itu adalah Hyundai,” tambahnya.

Urusan performa, all new Santa Fee versi ICE mengandalkan mesin bensin berkubikasi 2.497 cc 4 silinder menghasilkan tenaga 194 PS dan torsi 246 Nm yang dikawinkan dengan transmisi 8-percepatan otomatis.

Sementara varian hybrid menggunakan mesin 1.598 cc empat silinder turbo yang menghasilkan total tenaga hingga 235 PS dan torsi total 367 Nm dari gabungan mesin dan motor listrik.

Model ini mengusung baterai lithium ion berkapasitas 1,49 kWh dan di pasangkan dengan transmisi 6-percepatan otomatis.

Daftar Harga

Sekadar informasi, all-new Santa Fe hadir dalam dua trim, yakni Prime dan Calligraphy. Harga yang di tawarkan mulai dari Rp 600 jutaan on the road Jakarta.

“Untuk harga, kami sudah studi dan sangat hati-hati sekali agar rentang harga yang kami berikan menarik di pasar. Jadi selisih hybrid dengan model ICE antara Rp 60-80 jutaan,” kata pria yang karib di sapa Suryo itu.

Hyundai juga memberikan Hyundai Eco Smart Deal senilai hingga Rp 20 juta untuk 500 pembeli pertama Santa Fe hybrid.

Berikut daftar harga on the road Jakarta all new Hyundai Santa Fe:

Mesin ICE:

  • Prime : Rp699 juta
  • Calligraphy : Rp784,5 juta

Hybrid:

  • Prime Rp783,3 juta
  • Calligraphy Rp869,6 juta.
terbarulink@outlook.com

Recent Posts

Calon Bupati Mesuji Viral, Sebut Memilihnya Bisa Masuk Surga

TERBARU.LINK - Setelah rekaman video kampanyenya yang meyakinkan masyarakat bahwa memilihnya di Pilkada Mesuji, Lampung,…

6 jam ago

Sifilis adalah Penyakit Menular Seksual yang Serius

TERBARU.LINK - Treponema pallidum adalah bakteri penyebab sifilis, yang terkadang disebut sebagai penyakit raja, suatu…

6 jam ago

Berikut Cara Merawat Ban Mobil Anda: Komponen Penting

TERBARU.LINK - Salah satu komponen terpenting dari mobil dan sepeda motor adalah ban. Karena karet…

6 jam ago

Apa saja rincian penjualan Mobil Listrik Murah Tesla yang akan datang?

TERBARU.LINK - Untuk menyediakan kendaraan listrik baru dengan biaya lebih rendah, Tesla mendesak orang untuk…

6 jam ago

Juventus siap hadapi Inter dengan peluang 200 persen.

TERBARU.LINK - Pada pekan kesembilan Serie A 2024/2025, Juventus akan bertandang ke markas Inter Milan.…

7 jam ago

Di tengah gurun Dubai, dua wanita terlihat dalam video viral memesan Uber unta.

TERBARU.LINK - Kota Dubai di Uni Emirat Arab (UEA) terkenal dengan bangunan bersejarahnya yang menakjubkan.…

1 hari ago

This website uses cookies.