Sepakbola

Bagaimana Peluang Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain? Ini Kata Aji Santoso

TERBARU.LINK – Eks bek Timnas Indonesia Aji Santoso mengatakan lawan Timnas Australia ada kans Timnas Indonesia memetik poin meski berat tapi melawan Timnas Bahrain skuad Garuda punya kans besar untuk bisa menang.

Timnas Indonesia sudah menjalani matchday 5 dan 6 Grup C ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sayangnya lawan Jepang skuad Garuda kalah 0-4 tapi Jay Idzes dkk bisa bangkit ketika melawan Arab Saudi dan menang 2-0.

Peringkat Timnas Indonesia di Grup C pun naik drastis. Jika sebelumnya ada di dasar klasemen, kini mereka ada di posisi ketiga.

Indonesia mengemas enam poin dari enam laga. Peringkat mereka lebih baik dari Arab Saudi, Bahrain, dan China.

BACA JUGA : Di GJAW 2024, Wuling Tawarkan Promo Besar-besaran

Peluang Indonesia Melawan Australia

Setelah menjamu Timnas Arab Saudi, Timnas Indonesia baru akan bermain lagi di matchday 7 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret 2025 mendatang. Mereka bakal bertamu ke markas Timnas Australia.

Menurut Aji Santoso, memetik kemenangan akan berat karena level Australia di atas Indonesia. Namun ia menyebut masih ada kans bagi skuad Merah Putih untuk memetik hasil imbang seperti yang dilakukan Arab Saudi.

“Kita harus melihat sesuai kenyataan Bung Binder. Australia juga tim bagus, tetapi sekali lagi di dalam sepak bola itu sering terjadi kejutan. Kalau nggak salah Arab Saudi juga seri di Australia,” ucapnya pada kanal Youtube Bola Bung Binder.

“Ya artinya meskipun tidak semudah membalikkan telapak tangan, tapi di Australia, kita harus akui, tim Australia levelnya sedikit di atas tim kita. Kita harus sampaikan itu, biar suporter kita juga memahami gitu lho,” serunya.

“Apa pun hasil yang di sana nanti, itu merupakan suatu perjuangan yang harus kita apresiasi pada timnas kita,” ucap Aji Santoso.

Lawan Bahrain Harus Menang

Aji Santoso kemudian mengatakan bahwa di laga lawan Timnas Bahrain, Timnas Indonesia punya kans besar untuk menang. Ia lantas mengatakan bahwa skuad Garuda wajib memetik tiga poin di laga tersebut.

Pasalnya, Indonesia saja bisa mengalahkan Timnas Arab Saudi di Jakarta. Harusnya di atas kertas, Bahrain juga bisa dibungkam di SUGBK.

“Tapi yang terpenting bagaimana home ketika nanti melawan Bahrain di Jakarta. Itu harus nggak ada cerita lain, harus ambil (tiga poin),” tegasnya.

“Menurut saya terbuka lebar. Kenapa? Karena lawan Arab Saudi kita bisa mengalahkan 2-0, kenapa lawan Bahrain tidak?” tandas Aji Santoso.

terbarulink@outlook.com

Recent Posts

Istilah Sayang yang Menjadi Viral di Media Sosial: Apa Arti Bubu dalam Bahasa Gaul?

TERBARU.LINK - Akhir-akhir ini, anak muda semakin sering menggunakan frasa "bubu", khususnya di platform media…

2 jam ago

Alasan COVID Berkepanjangan, Gejala Tetap Ada Bahkan Setelah Tes Negatif

TERBARU.LINK - Untuk menentukan alasan di balik seseorang mengalami COVID berkepanjangan atau gejala COVID-19, para…

2 jam ago

Di GJAW 2024, Zeekr Luncurkan Dua Kendaraan Listrik Mewah dengan Harga Mulai Rp1 Miliar

TERBARU.LINK - Sejumlah produsen mobil hadir di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024. Salah…

3 jam ago

Bocoran iPhone 17: Performa Cepat dan Desain Ultratipis Chip A19

TERBARU.LINK - Penggemar iPhone makin penasaran dengan bocoran terbaru dari Jeff Pu, analis yang kerap…

3 jam ago

Di GJAW 2024, Wuling Tawarkan Promo Besar-besaran

TERBARU.LINK - Demi mendongkrak penjualan menjelang akhir tahun, Wuling Motors (Wuling) memanfaatkan ajang Gaikindo Jakarta…

1 hari ago

Apakah Snapdragon 8 Elite Bisa Memperpanjang Daya Tahan Baterai Ponsel Android?

TERBARU.LINK - Snapdragon 8 Elite, chip andalan Qualcomm untuk tahun 2024, baru saja di luncurkan.…

1 hari ago

This website uses cookies.